Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Dispora Bolsel Akan Terima Bantuan Rp 1 Miliar

Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Kabupaten Bolsel terkait penyaluran bantuan Rp 1 Miliar dalam ajang Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) di Tondano

Penulis: | Editor:
Ist
Wabup Bolsel Iskandar Kamaru menendang Bola dalam ajang turnamen sepak bola Helumo Cup beberapa waktu lalu. 

Liputan Wartawan Tribun Bolsel, Felix Tendeken

MOLIBAGU, TRIBUNMANADO.CO.ID - Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), rencananya akan melakukan pertemuan dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

Terkait perkembangan penyaluran bantuan Rp 1 Miliar yang sebelumnya telah dijanjikan dalam ajang Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) di Tondano Kabupaten Minahasa beberapa waktu lalu.

Kepala Dispora Bolsel, Marwan Makalalag, mengatakan, pertemuan tersebut sedianya akan dilaksankan pada hari Rabu (31/1) bersama Dispora Sulut.

"Ia, nantinya pertemuan tersebut akan membicarakan bantuan untuk Dispora Bolsel," ujar Marwan, Senin (29/1).

Dalam rapat nanti akan diketahui mengenai mekanisme dan teknis penyalurannya kemana saja, sehingga arah penggunaannya kedepan lebih mudah setelah disalurkan.

Kalau Bolsel sendiri, rencanannya akan digunakan untuk pengembangan cabang olah raga (cabor) yang saat ini sudah memiliki kepengurusan.

"Seperti panjat tebing, selam, silat, tinju amatir, dan sebagainya," kata Marwan.

Sementara itu Bripka Pepy Gobel, mewakili Kapolsek Urban Bolaang Uki Kompol Baharudin Samin, yang merupakan pengembang tinju amatir, berharap kedepan nanti akan memiliki tempat berlatih.

Sehingga seleksi petinju amatir yang nantinya akan mengharumkan nama Bolsel akan semakin mudah dilatih dan dikembangkan kemampuannya.

"Salah satu yang kami butuhkan adalah lokasi latihan, semoga kedepan bisa diadakan," ujar Pepy penuh harap. 

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved