Mengenal Wilder Penfield yang Jadi Google Doodle Hari Ini
Google Doodle hari ini, Jumat (26/1/2018), menampilkan Wilder Penfield sebagai subjeknya.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Google Doodle hari ini, Jumat (26/1/2018), menampilkan Wilder Penfield sebagai subjeknya.
Gambar otak manusia terlihat memenuhi huruf 'O' di tulisan Google yang terpasang.
Wilder adalah ahli saraf yang mendirikan Institut Neurologis Montreal di tahun 1934.
Ia lahir pada 26 Januari 1891 di Spokane, Washington.
Tahun 1934, ia menjadi warga negara Kanada setelah berhasil mencapai terobasan, untuk pengobatan penyakit epilepsi.
Wilder meraih gelar sarjana di Universitas Oxford, untuk bidang ilmu neuropatologi.
Setelah menyelesaikan gelar kedokterannya, ia kemudian menjadi ahli bedah saraf Montreal.
Ia meyakini bahwa obat adalah cara terbaik untuk membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik.
Wilder kemudian menciptakan prosedur Montreal bersama rekannya Herbert Jasper, di tahun 1950.
Prosedur itu merevolusi pengobatan epilepsi dan membuat namanya semakin dikenal.
Prosedur Montreal melibatkan penggunaan probe listrik untuk mengobati aktivitas kejang di otak, sementara pasien benar-benar sadar.
Selain menemukan pengobatan epilepsi revolusioner itu, Wilder juga membuat penemuan signifikan di bidang neurologis seperti halusinasi, ilusi dan déjà vu.
Berkat perannya dalam dunia kesehatan dan sains, Wilder pernah dijuluki sebagai 'orang Kanada yang terhebat'
Pria yang menikahi kekasihnya, Helen Kermott, ini dilantik menjadi Canadian Medical Hall of Fame.
Setelah pensiun pada tahun 1960, Wilder menghabiskan tahun-tahun terakhirnya untuk mendukung pendidikan universitas dan kepentingan publik lainnya.
Wilder meninggal pada 5 April 1976, di usia 85 tahun, karena sakit kanker perut.
Jalan-jalan dan sekolah-sekolah di Kanada menggunakan namanya, untuk menghormati segala jasanya.
Foto Wilder juga tergantung di Rhodes House, Oxford.
Kini di peringatan ulang tahunnya yang ke-127, Google menghargai semua jasanya dengan menjadikannya Doodle.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/wilder-penfield_20180126_095409.jpg)