H2M Pimpin Rapat Pembentukan Panitia MTQ
Bupati Bolsel Hi Herson Mayulu, memimpin rapat pembentukan panitia Musabakat Tilawatil Qur'an
Penulis: | Editor: Aldi Ponge
Lapoaran Wartawan Tribun Manado, Felix Tendeken
TRIBUNMANADO.CO.ID, MOLIBAGU - Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi Herson Mayulu (H2M), memimpin rapat pembentukan panitia Musabakat Tilawatil Qur'an (MTQ) Tingkat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), di Kantor Bupati Bolsel, Selasa (9/1/2017).
Acara tersebut dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Marzansius Arvan Ohy, Wakil Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Sulut Drs KH Rizali M Nur.
Selain itu dihadiri oleh para Asisten, Staf Ahli, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kementerian Agama (Kemenag), Camat, dan perwakilan Bank Sulutgo cabang Molibagu.
"Saya bangga dan berterima kasih atas kehadiran KH Rizali M Nur, dalam acara ini," ujar Bupati yang menjabat sebagai Ketua LPTQ Sulut ini.
Mengenai persiapan MTQ kata Om Oku, sapaan akrab untuk Bupati, Bolsel sudah siap. Persiapannya saat ini sudah sangat baik, baik itu anggaran maupun tempat pelaksanaan.
Untuk itu terkait dengan kepanitiaan nanti, maka hari ini dibicarakan tentang kepanitiaan tingkat provinsi.
"Yang nantinya Surat Keputusan (SK) akan diusulkan kepada Gubernur untuk ditanda tangani, dan panitia lokal saya yang akan tanda tangan SK-nya," ucap Oku.
Nanti para panitia ini diharapkan akan sama - sama bersinergi, berkolaborasi dalam pelaksanaan pada hari H nya nanti, yang rencanannya dilaksanakan pada pada awal bulan Mei 2018.
Senada diucapkan oleh Wakil Ketua LPTQ Sulut, bahwa sebelumnya dirinya berterima kasih kepada santri - santrinya yang bertugas di Bolsel. Kemudian menyampaikan empat hal penting terkait kegiatan akbar tersebut.
"Pertama harus ada panitia, kedua tuan rumah atau pemda, ketiga hakim, dan keempat harus ada peserta," jelasnya.
Kata dia poin ini harus disediakan, mengingat MTQ adalah kegiatan berskala besar yang akan menghadirkan tujuh cabang.
"Disini dibutuhkan kekompakan dan kerjasama, inti dari MTQ adalah pelaksanaannya," ujarnya.
Kepala Kepala Bagian (Kabag) Humas Setdakab Bolsel, Ahmadi Modeong, menjelaskan, untuk dana provinsi oleh Ketua LPTQ, digunakan untuk honor, bonus, akomodasi, sosialisasi.
Kemudian untuk dana kabupaten digunakan untuk kebutuhan infrastruktur kegiatan.
"Paling lambat satu Minggu sebelum puasa," tukasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/bolsel_20180109_151557.jpg)