Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Dinas Pertanian Boltim Perioritaskan Program Jokowi

Dinas Pertanian Bolaang Mongondow Timur, tahun depan perioritaskan tiga tanaman unggulan yakni Padi, Kedelai dan Jagung.

Penulis: | Editor: Aldi Ponge
TRIBUNMANADO/VENDI LERA
Warga Tutuyan menjemur jagung 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Dinas Pertanian Bolaang Mongondow Timur (Boltim), tahun depan perioritaskan tiga tanaman unggulan yakni Padi, Kedelai dan Jagung.

Ketiga tanaman ini tahun 2017 sudah mulai diperioritaskan, contoh padi adanya bantuan pemerintah dengan program cetak sawah baru seluas 200 hektar, kedua kedelai pemberian bibit, pupuk serta racun hama untuk lahan seluas 2.000 hektar selanjutnya jagung, telah tersediah alat panen sebanyak 2 unit.

Kata dia, tiga tanaman ini merupakan program unggulan Presiden Joko Widodo, maka tahun depan akan jadi perioritas.

Kepala Bidang Sarana dan Prasarana, Dinas Pertanian Boltim, Syuriaty Sarungu mengatakan ketiga program tanaman ini sudah berjalan yakni jagung, padi hingga kedelai.

"Tahun 2018 tinggal proses peningkatan, karena 2017 ketiga tanaman ini sudah dirintis," ujar Sarungu.

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved