Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Bupati Minahasa Jelaskan Kegiatan Desember

Bupati Minahasa Jantje Sajow bahas kegiatan Pemerintah Kabupaten Minahasa bulan Desember saat memimpin Rapat Dinas

Penulis: Alpen_Martinus | Editor:
TRIBUNMANADO/ALPEN MARTINUS
Bupati Minahasa Jantje Sajow bahas kegiatan Pemerintah Kabupaten Minahasa 

Laporan Wartawan Tribun Manado Alpen Martinus

TONDANO, TRIBUN - Bupati Minahasa Jantje Sajow bahas kegiatan Pemerintah Kabupaten Minahasa bulan Desember saat memimpin Rapat Dinas Jajaran Pemerintah, Ruang Sidang Kantor Bupati Minahasa, Rabu (29/11).

Pada kesempatan tersebut hadir juga Asisten I Denny Mangala, serta jajaran Pemkab Minahasa.

Pada kesempatan tersebut, Bupati berterima kasih dan bersyukur karena APBD 2018 sudah disahkan.

"Semua karena usaha dari kita semua," jelas dia.

Bupati juga meminta semua SKPD untuk memanfaatkan dengan baik dana yang tersisa.

Untuk menyambut natal, ia juga menyampaikan edaran gubernur untuk memasang lampu natal di setiap instansi atau SKPD.

"Saya minta dukungan, bantuan dan kerjasama kita semua terutama PNS untuk memasang lampu natal di rumah-rumah," jelas dia.

Ia menjelaskan, direncanakan pada Senin 4 Desember 2017, akan dilaksanakan upacara memperingati HUT Guru sekaligus dengan apel KORPRI di Lapangan Sam Ratulangi.

Nanti akan dilanjutkan dengan Natal PGRI di GMIM Sentrum Tondano, dan jam 7 malam akan ada Safari Natal Provinsi di GPdI Pusat Tondano. Ia meminta semua untuk mengambil bagian dalam safari natal.

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved