Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Razak : Edukasi ke Perguruan Tinggi

Edukasi mengenai investasi bukan hanya kepada masyarakat umum saja, melainkan juga sampai kepada mahasiswa

Penulis: | Editor:
TRIBUNMANADO/HERVIANSYAH
Edukasi mengenai investasi 

Laporan Wartawan Tribun Manado Herviansyah

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Edukasi mengenai investasi bukan hanya kepada masyarakat umum saja, melainkan juga sampai kepada mahasiswa.

Hal ini dilakukan agar masyarakat semakin paham mengenai produk-produk industri keuangan.

"Kami terus melakukan edukasi samapi dengan ke perguruan tinggi, hal ini dlakukan agar mahasiswa yang bagian dari masyarakat semakin paham," ujar Kepala Departemen Penyidikan Sektor Jasa Keuangan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Irjen Pol Kamil Razak, Senin (27/11/2017)

Razak menambahkan hal ini dilakukan agar mahasiswa ketika melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) melakukan edukasi kepada masyarakat setempat mengenai invetasi bodong.

Hal ini telah dilakukan di beberapa daerah. "Dengan demikian masyarakat semakin mengerti," ungkapnya.

Hal ini karena tawaran investasi bodong banyak ditawarkan oleh orang tak bertanggung jawab.

"Ini adalah tantangan kami untuk terus melakukan edukasi kepada seluruh lapisan masyarakat," tuturnya.

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved