Ronaldo Dkk Berharap Kemenangan di Bernabeu
Sejak Supercopa Spanyol, Los Blancos hanya mengalahkan APOEL dan Espanyol di kandang sendiri pada musim 2017-18.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Sejak Supercopa Spanyol, Los Blancos hanya mengalahkan APOEL dan Espanyol di kandang sendiri pada musim 2017-18. Lantas apa masalah mereka main di kandang sendiri musim ini?
Real Madrid punya masalah di Santiago Bernabeu. Meski memiliki skuad terkuat di dunia, mereka memulai musim dengan kemenangan agregat 5-1 atas Barcelona di Supercopa Spanyol, Los Blancos harus susah payah berjuang bermain di depan publik sendiri.
Saat mengalahkan Barca 2-0 di leg kedua Supecopa tak lepas dari peran Marco Asensio.
"Tampaknya kita menjadi cemas jika tidak mencetak gol awal (di Bernabeu)," kata gelandang Isco setelah Madrid kalah 1-0 di kandang melawan Betis di La Liga seperti dikutip dari Goal.com.
Hadirnya Karim Benzema kini membuka peluang Los Blancos menambah pundi gol sekaligus meraih kemenangan. Eibar akan datang ke Santiago Bernabeu dengan kekuatan minim. Mereka bersua Real Madrid tanpa kehadiran Yoel, Fran Rico, Pedro Leon, Ivan Alejo dan Ivan Ramis.
Pelatih Eibar, Jose Luis Mendilibar mengakui timnya bakal bekerja keras demi mendapatkan poin. Pada sisi lain, ia optimistis anak asuhnya bisa membuat Madrid'>Real Madrid berada dalam kesulitan.
"Real Madrid sedang berada dalam kesulitan mencetak gol di rumah sendiri. Tapi, mereka tetap punya kemampuan merobek jala lawan, dan itu yang harus kami hadapi dengan sabar serta konsisten," tutur Mendilibar. *
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/ronaldo_20171023_013153.jpg)