Lagi, Dukungan Ormas di Manado untuk Keutuhan NKRI
Sejumlah organisasi masyarakat antusias menandatangani dukungan untuk menjaga kedaulatan NKRI, di kawasan Megamas, pada Sabtu(20/5/2017) malam
Penulis: Nielton Durado | Editor: Aldi Ponge
Laporan Wartawan Tribun Manado Nielton Durado
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Sejumlah organisasi masyarakat (ormas) antusias menandatangani dukungan untuk menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), di kawasan pohon kasih Megamas, pada Sabtu (20/5/2017) malam
Ketua Markas Daerah (MADA) Laskar Merah Putih (LMP) Sulut Bryan Mailoor mengatakan banyaknya warga yang datang membuktikan rasa cinta mereka terhadap NKRI.
"Sekali lagi kami tegaskan bahwa NKRI adalah harga mati, jika ada kelompok yang ingin merongrong kedaulatan bangsa, maka dia adalah musuh kami," tagas Mailoor.
Katanya, perbedaan seharusnya menjadi kekuatan, bukan menjadi pemecah belah dalam kehidupan berbangsa.
"Apapun agama kita, yang terpenting kita semua bersaudara. Perbedaan harus dijadikan kekuatan bersama, karena sesuatu yang indah itu lahir dari perbedaan," ujar dia.
Mordekhai Rohan Massie Ketua Perhimpunan Masyarakat Peduli (PMP) Sulut mengatakan, kegiatan tersebut diadakan untuk mengingatkan kembali akan pentingnya hidup rukun diantara sesama.
"Kami inginkan tidak ada perpecahan, untuk itu aksi ini dilakukan agar masyarakat sadar, bahwa ada yang indah dalam balutan perbedaan," ucap dia.
Acara tersebut ditutup oleh doa bersama yang dibawakan oleh enam tokoh agama.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/pmp-sulut-gelar-sejuta-tandatangan-pertahankan-nkri_20170522_002240.jpg)