Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Catat Ya, Tidak Bahas Munaslub Golkar di Rapimnas

Partai Golkar menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Novotel, Balikpapan, mulai Minggu (21/5/2017) hingga Selasa (23/5/2017).

Editor:
kompas.com
Setya Novanto 

TRIBUNMANADO.CO.ID  - Geger kasus e-KTP yang menyeret-seret nama Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto memicu isu Munaslub.

Partai Golkar menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Novotel, Balikpapan, mulai Minggu (21/5/2017) hingga Selasa (23/5/2017).

Agenda tersebut akan membahas sejumlah hal strategis, salah satunya berkaitan dengan persiapan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden 2019.

Saat ditanyakan apakah akan ada pembahasan soal kemungkinan penyelenggaraan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub), Sekretaris Jenderal Partai Golkar Idrus Marham membantahnya.

"Sama sekali tidak ada," kata Idrus di Novotel, Balikpapan, Minggu (21/5/2017).

Idrus menambahkan, dalam Rapat Konsultasi Nasional (Rakornas) Partai Golkar 21 Marer 2017 lalu jelas dinyatakan bahwa keluarga besar Partai Golkar, khususnya pimpinan DPD provinsi se-Indonesia solid.

Seluruhnya, kata Idrus, mendukung kepemimpinan Setya Novanto. Ia menegaskan, tak ada masalah di internal Partai Golkar.

"Kalau ada suara-suara di belakang itu, kata ketua harian (Nurdin Halid), itu justru patut dipertanyakan. Dan, Golkar jangankan melakukan itu, bermimpi saja tidak," tuturnya.

Selain membahas persiapan Pileg dan Pilpres 2019, Rapimnas juga akan membahas persiapan Pilkada Serentak 2018 dan sejunlah persoalan bangsa.

Golkar menargetkan 30 persen kemenangan Pileg 2019 dan juga menargetkan kemenangan Pilpres 2019.

Adapun partai berlambang pohon beringin itu telah mendeklarasikan untuk mendukung Joko Widodo sebagai calon Presiden 2019.

Berita ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul: Gelar Rapimnas, Golkar Tegaskan Tak Akan Ada Agenda Munaslub

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved