Ponsel Selamatkan Nyawa Pria Ini dari Tembakan Perampok
Smartphone tak hanya berfungsi sebagai alat komunikasi tetapi juga bisa menjadi pelindung.
Penulis: | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID - Smartphone tak hanya berfungsi sebagai alat komunikasi tetapi juga bisa menjadi pelindung.
Dikutip dari laman Shanghaiist, Rabu (19/4), smartphone Cina Huawei sekali lagi membuat pelanggan terkesan dengan fitur khusus ponsel, termasuk ketahanan terhadap peluru.
Awal bulan ini, seorang pria meninggalkan sebuah bank di Santiago, bersama dengan pamannya setelah menarik 3 juta Peso Chili ($4600) atau sekitar Rp 61 juta dari rekening pensiun pamannya.
Kedua orang tersebut sedang minum kopi ketika mereka dihentikan oleh tiga perampok. Sang keponakan mencoba melawan, tapi ditembak oleh salah satu perampok.
Untungnya, smartphone Huawei Honor 5x miliknya yang ada di kantong bisa menyelamatkan nyawanya.
Menurut The Paper, stelah itu, dua perampok ditangkap sementara satu berhasil lolos dengan uang.
Kejadian serupa pernah terjadi tahun lalu di Afrika Selatan ketika seorang pengusaha ditembak di dada dari jarak dekat selama perampokan bersenjata di luar rumahnya di Cape Town.
Pria ini menyimpan Huawei P8 Lite di saku jaketnya. Inilah yang membuat peluru 9mm memantul. (shanghaiist)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/smartphone-huawesi_20170419_170914.jpg)