Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Canon Image Square Kini Hadir di Manado

Outlet ini merupakan pusat penjualan resmi sekaligus distributor tunggal produk pencitraan digital Canon.

Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Fernando_Lumowa
DEALER CANON - Joseph Chong, Regional Retail ICP Sales and Marketing Division Canon Singapore didampingi Merry Harun, Canon Division Director Datascrip mencoba kamera Canon 6D usai peresmian Canon Image Square Manado, kemarin. 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Canon Image Square kini hadir di Manado. Outlet ini merupakan pusat penjualan resmi sekaligus distributor tunggal produk pencitraan digital Canon.

Canon Image Store Manado di Griya Sintesa, Jalan Dr Soetomo diresmikan, Rabu (14/12).
Outlet ini memberi kebebasan kepada pengunjung untuk berinteraksi dengan produk-produk Canon. Calon pembeli bebas mencoba produk.

"Interaksi ini penting karena kami percaya bahwa hands-on experience adalah faktor penting sebelum pelanggan memutuskan membeli kamera sesuai kebutuhannya," ujar Canon Division Director PT Datascrip, Merry Harun.

Anda bisa menemukan beragam produk di sini. Baik untuk kebutuhan pribadi, bisnis maupun perkantoran. Mulai dari seri kamera Canon, baik kamera saku digital IXUS dan Powershot, kamera DSLR dan Mirrorless EOS.

Lalu lensa, camcoder hingga perangkat cetak foto Selphy dan printer Pixma. Di sini juga dijual kebutuhan consumables seperti tinta printer dan kertas foto. Kebutuhan aksesori seperti baterai, speedlite, underwater case, dan aksesori pelengkap lainnya pun tersedia.

Direktur Penjualan Datascrip, Liana Setiawan mengatakan selain menjual produk, Canon Image Square melayani servis atau layanan purna jual."Jika ada Produk Datascrip yang bermasalah, bisa langsung datang ke sini," ujar Liana.

Senada dengannya Manajer Marketing Datascrip di Manado Angel Ivone mengatakan, di akhir tahun ini banyak promo yang ditawarkan. Mulai dari pembelian flashdisck sampai kamera.

Misalnya untuk pembelian flashdisck, memori card dapat potongan harga 15 persen. Lalu, setiap pembelian kamera tipe EOS 750D seharga Rp 8.599.000 dan EOS 80 D Rp 14. 299.000, berhadiah connect station CS100 seharga 4.025.000 yang bisa disambung ke TV. "Jadi hasil jepretan kita, bisa langsung dilihat lewat TV. Dengan mengunakan CS100," kata Angel.

Manado merupakan kota kelima di Indonesia terdapat Canon Image Square. Sebelumnya di Jakarta, Bandung, Medan, dan Makassar. Dalam waktu dekat, pihaknya juga akan menambah gerai di kota lain agar semakin dekat dengan para pelanggan.(erv/ven/ord)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved