Tribun Manado TV
(VIDEO) Peringati HUT Korpri, ASN Bolmut Diimbau Netral Hadapi Pilkada
Jajaran Korpri Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) menggelar upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-45 di Halaman Kantor Bupati Bolmut.
Penulis: | Editor: Alexander Pattyranie
Laporan Wartawan Tribun Manado Warstef Abisada
TRIBUNMANADO.CO.ID, BOROKO - Jajaran Korpri Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) menggelar upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-45 di Halaman Kantor Bupati Bolmut, Sulawesi Utara, Selasa (29/11/2016).
Kegiatan tersebut dirangkaikan dengan penyerahan surat keputusan kenaikan pangkat Sekretaris Daerah Dr Asripan Nanii dari IV C ke IV D, dan dihadiri oleh seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN).
Dikatakan Asripan sebagai Inspektur Upacara, peringatan HUT Korpri kali ini menjadi momentum pembuktian bagi aparatur untuk bekerja profesional dan tetap netral dalam menghadapi pilkada.
"Pengabdian saudara-saudara adalah kepada bangsa dan negara, bukan pada kelompok atau individu. Jadi tetap profesional dan netral dalam menjalankan tugas," katanya.
Simak tayangan video di atas.