Nyanyikan One Call Away Pakai Kolintang
Ada yang menarik ketika para Siswa Manado Independen School (MIS) mengikuti REI Ekspo, Minggu (6/11) di Atrium Mantos Satu.
Penulis: Nielton Durado | Editor:
Laporan Wartawan Tribun Manado Nielton Durado
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Ada yang menarik ketika para Siswa Manado Independen School (MIS) mengikuti REI Ekspo, Minggu (6/11) di Atrium Mantos Satu.
Satu diantara sejumlah lagu yang menarik perhatian, yang ikut dibawakan oleh para siswa adalah One Call Away yang dinyanyikan dengan diiringi alat musik tradisional Kolintang.
Lagu ini sangat menarik perhatian karena sedang eksis di kalangan remaja. Reagen Yocom (16) salah satu peserta yang membawakan musik Kolintang mengaku sangat senang karena bisa di sambut baik oleh penonton.
"Sangat senang dan bisa mempromosikan musik Kolintang, meski lagu yang di bawakan memang agak sulit. Tapi karena semua sudah latihan dengan baik makanya sudah bisa tampil dengan maksimal," terang dia.
Selain itu Tammy Sibi (17) salah satu pembawa Sakofone mengaku sangat gembira dan senang dengan kegiatan ini.
"Memang sudah sering tampil, tapi kali ini tantangannya benar-benar menarik," ungkapnya.
Sementara itu, Tessie Karundeng Kepala Tata Usaha MIS tujuan mereka untuk mengikuti kegiatan ini agar para siswa bisa lebih percaya diri.
"Setiap Minggu anak-anak kami latihan berbagai kesenian, jadi ajang seperti bisa dimanfaatkan untuk mengekspor kreatifitas dan membuat mereka lebih percaya diri," ungkapnya.
Ia juga berharap kedepannya ajang seperti ini bisa lebih banyak dilakukan agar para siswa lebih banyak berlatih.
"Saa sangat berterima kasih kepada REI EKSPO yang sudah mengundang kami dalam acara ini, kedepannya saya berharap kegiatan ini semakin banyak dilakukan agar para siswa lebih punya tempat untuk menunjukkan Bakat mereka," tandasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/sanggar-kolintang-mis_20160417_085346.jpg)