Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

P/KB Tomohon Satu Gelar Pesta Seni

Pria Kaum Bapa (P/KB) Wilayah Tomohon Satu menggelar pesta seni dalam rangka Hari Ulang tahun PKB ke-54 tahun 2016.

Penulis: Ryo_Noor | Editor: Andrew_Pattymahu

TRIBUNMANADO.CO.ID,TOMOHON - Pria Kaum Bapa (P/KB) Wilayah Tomohon Satu menggelar pesta seni dalam rangka Hari Ulang tahun PKB ke-54 tahun 2016.

Rangkaian kegiatan pesta seni PKB wilayah Tomohon satu ini dimeriahkan denganlomba paduan suara dan bintang vokalia PKB antar Jemaat se wilayah Tomohon satu. Sebanyak 10 jemaat bersaing dalam lomba tersebut.

Pdt Roy Tamaweol yang membuka kegiatan itu mengingatkan kepada para peserta paduan suara agar bukan hanya bernyanyi pada saat berlomba, tetapi seharusnya harus selalu menjadi bagian dalam setiap ibadah di jemaat masing-masing.

“Ketika kita menyanyikan atau menyampaikan puji–pujian hal itu merupakan ibadah," ujar Tamaweol.

Sementara itu, Walikota Tomohon Jimmy F Eman mengharapkan pesta seni ini kiranya akan semakin memupuk mental dan sportifitas para peserta agar mengutamakan kebesaran nama Tuhan dalam bersaksi, bersekutu dan melayani melalui puji-pujian dan seni yang ditampilkan melalui kegiatan yang dilombakan.

“Bagi saya setiap jemaat yang ikut rangkaian kegiatan ini merupakan pemenang dalam lomba karena jemaat telah mempersiapkan diri dalam waktu yang cukup lama untuk tampil berlomba dalam waktu sehari saja," kata dia.

"Sesungguhnya saat proses latihan merupakanibadah, memuji karya selamat dari Tuhan dan menjadi pemenang dalam perlombaan iman, namun hari ini menjadi kompetisi iman bagi PKB wilayah Tomohon satu dalam arak-arakan kebersamaan dan satu motivasi dalam melayani," ucap Eman. (ryo)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved