Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Baharudin Minta Pemkot Pasang Lampu Jalan

Warga Kotamobagu, Bahrudin mengapresiasi kemajuan Kota Kotamabagu belakangan ini, namun menurutnya masih banyak yang belum perlu dibenahi.

Penulis: Aldi Ponge | Editor:
TRIBUN MANADO/ALDI PONGE
Ilustrasi Lampu Jalan. 

TRIBUNMANADO.CO.ID, KOTAMOBAGU - Warga Kota Kotamobagu berharap pemerintah kota (Pemkot) memasang lampu jalan di sejumlah ruas jalan.

Warga Kotamobagu, Bahrudin mengapresiasi kemajuan Kota Kotamabagu belakangan ini, namun menurutnya masih banyak yang belum perlu dibenahi.

"Masih ada jalan-jalan yang belum memiliki lampu jalan dan ada yang sudah tak menyala karena sudah lama. Ada juga yang letak lampu berjauhan," kata Baharudin, Minggu (1/5/2016).

Pemasangan lampu jalan sangat penting dan dibutuhkan oleh calon Ibukota Propinsi Bolaang Mongondow Raya tersebut.

"Kalau ada lampu jalan, jika malam tiba, kota akan terlihat indah. Ini juga membuat pengendara nyaman berjalan di malam hari. Malam hari rawan terjadi kecelakaan (lalulintas)," kata dia.

Masyarakat pun merasakan tenang saat keluar di malam hari. Kondisi ini bisa mengurangi angka kriminalitas jalanan.

"Kalau terang, pencuri tak akan berani. Tak ada kriminal jalanan. Ini Kota Jasa, banyak yang datang ke sini. Kalau malam hari jalanan gelap gulita. Justru memberikan kesan tak baik," kata dia.

Kepala Dinas Tata Kota (Ditakot) Kotamobagu Bambang Irawan Ginoga mengatakan, pemkot berencana akan melakukan perbaikan lampu-lampu jalan tersebut.

"Kita akan menggantinya menjadi prabayar tahun ini. Hanya saja saat ini masih ada pergeseran anggaran," tuturnya.

Namun dia enggan membeberkan besaran dana yang disiapkan untuk merehabilitasi ratusan lampu jalan tersebut.

"Kalau bangun baru mungkin belum tahun ini. Kita masih harus hitung berapa anggarannya untuk empat wilayah," jelasnya. (tribun manado/aldi ponge)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved