Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Banyak Rumah tak Bermeteran Listrik di Mitra

Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Pemkab Mitra) melalui Dinas Energi dam Sumber Daya Mineral (ESDM).

Penulis: | Editor: Lodie_Tombeg
NET
Ilustrasi Hari Listrik Nasional 

TRIBUNMANADO.CO.ID, RATAHAN - Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Pemkab Mitra) melalui Dinas Energi dam Sumber Daya Mineral (ESDM), berencana memperluas jaringan listrik.

"Sesuai program Pak Bupati (James Sumendap) demi meningkatkan kesejateraan masyarakat Dinas ESDM juga ikut berperan aktif. Saat ini kita berencana memperluas jaringan listrik," ujar Kadis ESDM, Phebe J Punuindoong, Jumat (8/4).

Katanya, banyak tiang listrik yang jarak sambungnya dengan tiang lain cukup jauh. "Sebenarnya di seluruh Mitra sudah teraliri listrik, cuma dilakukan perluasan jaringan karena jarak antartiang cukup jauh. Tak hanya itu beberapa warga juga belum memiliki meter dan hanya memakai listrik dari rumah warga lain yang sudah ada meter," ujarnya.

Dia juga mengatakan, saat ini pihaknya sudah melakukan pendataan rumah-rumah warga yang belum ada meteran listrik. "Sementara kita lakukan pendataan jumlah rumah berlistrik dan tidak berlistrik. Kita cari tahu kesulitan dan keluahan masyarakat, nanti kita bahas dengan PLN untuk mencari solusi," katanya.

Menurutnya, target utama pendataan adalah wilayah pesisir. "Kita mulai pendataan dari wilayah pesisir sampai di pusat-pusat Kecamatan di daerah Mitra, kita akan jangkau semua," jelasnya.

Dia pun berharap kiranya dengan program perluasan rencana penambahan jaringan baru ini, bisa lebih memberikan kenyamanan bagi masyarakat. "Kita lakukan perluasan dulu, nanti ke depan kita cari potensi alam di Mitra untuk dijadikan pusat pembangkit listrik," tutupnya. *

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved