Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

DPRD Minahasa ke Jakarta Ikut Bimtek LKPJ

DPRD Minahasa terbang lagi, kali ini mereka ke jakarta guna mengikuti bimbingan teknis yang akan dilakukan oleh APKASI.

Penulis: Alpen_Martinus | Editor:
NET
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribun Manado Alpen Martinus

TRIBUNMANADO.CO.ID,TONDANO- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Minahasa terbang lagi, kali ini mereka ke jakarta guna mengikuti bimbingan teknis yang akan dilakukan oleh APKASI soal laporan kerja pertanggungjaawaban pemerintah daerah.

“Kan dalam waktu dekat LKPJ 2015 akan dibahas, menurut aturan tiga bulan setelah pelaksanaan anggaran berakhir, nah kita DPRD Minahasa akan memberikan rekomendasi terhadap pemerintah Kabupaten, untuk itu kami ikuti Bimtek supaya bisa mengetahui apa yang harus kami rekomendasikan,” ujar Jems Rawung Ketua DPRD Minahasa, Minggu (20/3).

Dijelaskannya bahwa pelaksanaan Bimtek tersebut akan dilaksanakan selama tiga hari hingga Rabu mendatang.”Kita akan mempelajari terkait aturan, apa yang bisa dilaksanakan atau yang tidak bisa dimasukkan dalam anggaran, atau beberapa hal lain,” jelas dia.

Ia menambahkan, keberangkatan tersebut sudah disepakati bersama oleh Banmus DPRD Minahasa, sebab menurutnya, bimtek ini sangat penting untuk Minahasa kedepan.”Kita nantinya bisa memberikan masukkan mana yang terbaik untuk Minahasa kedepan,” ujarnya.

Menurutnya ada nanti ada beberapa pembicara yang akan menyampaikan materi mereka di antaranya dari Kemndagri.”Kita juga mau mengetahui soal kebijakan pemerintah pusat tentang pemerintah daerah,” jelas dia.

Ia berharap agar nantinya setelah dari Bimtek banyak masukkan yang bisa disampaikan kepada Pemkab Minahasa.”Saya pikir juga, Bimtek kami ikuti agar anggota DPRD Minahasa juga tahu aturannya seperti apa,” ujatnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved