Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Petugas Puskesmas Tomohon Datangi Rumah Bayi

Program Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio akan berakhir, Selasa (15/3). Kepala Dinas Kesehatan dan Sosial Kota Tomohon.

Penulis: Ryo_Noor | Editor: Lodie_Tombeg

TRIBUNMANADO.CO.ID, TOMOHON - Program Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio akan berakhir, Selasa (15/3). Kepala Dinas Kesehatan dan Sosial Kota Tomohon dr Deesje Liuw mengatakan, hasil program pemberian vaksin polio cukup menggembirakan.

Sampai 14 Maret 2015 atau sehari sebelum berakhir anak 0 sampai 59 bulan yang mengikuti PIN Polio sudah mencapai 95 persen. Dari sebanyak 5.523 anak usia 0 sampai 59 bulan yang terdata diperkirakan sudah 5.246 diberi imunisasi polio. "Masih ada hari terakhir besok (hari ini), diharapkan orang tua yang anaknya belum berkesempatan agar membawa anaknya diberi vaksin polio," kata Liuw, Senin kemarin.

Di Tomohon, Liuw menilai tingkat kesadaran orang tua cukup tinggi membawa anaknya ikut PIN. Hal itu juga ditunjang dengan pelayanan kesehatan dari pemerintah yang tersebar merata.

Puskesmas Tinoor melayani empat kelurahan, Puskesmas Kakaskasen melayani enam kelurahan, Puskesmas Taratara melayani delapan kelurahan, dan Puskesmas Matani melayani sembilan kelurahan. Puskesmas Rurukan melayani lima kelurahan, Puskesmas Lansot melayani tujuh kelurahan dan Puskesmas Pangolombian melayani lima kelurahan.

"Sehaursnya tidak ada masalah dengan program PIN di Tomohon. Setiap kelurahan hampir 100 persen orang tua datang membawa anaknya divaksin," sebut dia. Untuk hari terakhir, kata Liuw, masih ada dua kelurahan yang akan dilayani, sementara bagi orang tua yang belum berkesempatan membawa anaknya ikut PIN, petugas kesehatan Tomohon akan memberlakukan sweeping atau mendatangi kediaman warga. "Kita akan sweeping kan sudah ada data di Puskesmas, tinggal kita datangi rumahnya, nanti vaksinya diberi di rumah saja," ujarnya. *

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved