Jadi Pala Bukan Soal Gaji, Harus Ikhlas
Menjadi Kepala Lingkungan atau Pala itu harus ikhlas.
Penulis: | Editor:
Laporan wartawan Tribun Manado Valdy Suak
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Menjadi Kepala Lingkungan atau Pala itu harus ikhlas.
Demikian dikatakan Rifandi Badasi, pria yang sudah tiga tahun menjabat sebagai Pala Lingkungan I, Kelurahan Malendeng, Kota Manado.
"Memang orang kerja itu cari gaji, tapi kerja itu harus ikhlas, apalagi kerja ini merupakan pelayanan," kata Rifandi, Minggu (24/1).
Baginya, melayani rakyat adalah yang terbaik. Sebab kesuksesannya akan terlihat saat masyarakat maju dengan pelayanannya.
Selama menjadi Pala ia mengaku, selalu mengurus keperluan atau kebutuhan warga di ligkungannya.
Ia juga mengaku banyak mengatasi permasalahan masyarakat. "Sebagai Pala saya juga banyak menerima keluhan dan permasalahan warga. Di sini saya hadir untuk melerai atau mendamaikan setiap warga yang bermasalah," jelasnya.
Dia juga mengatakan, kalau ada perkelahian di wilayahnya, ia selalu mencoba menjadi perantara untuk mendamaikan. "Sebagai Pala saya bertanggung jawab untuk menjaga keamanan wilayah," jelasnya.
Saat ini pun dia kembali mendaftarkan diri sebagai Pala karena masih ingin memberi bagi masyarakat.
"Kalau saya terpilih lagi, ke depannya saya ingin warga di wilayah saya makin maju. Serta akan terus mendukung program pemerintah dan mampu memberi pelayanan terbaik," janjinya.