Pemkab Bolmong Siapkan Lelang Jabatan
Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow akan menerapkan lelang jabatan dalam pengisian pejabat eselon II.
Penulis: Maickel Karundeng | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, LOLAK - Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow akan menerapkan lelang jabatan dalam pengisian pejabat eselon II. Direncanakan akhir tahun ini, program tersebut akan diterapkan.
“Ini akan diterapkan pada akhir tahun nanti,” ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Bolmong, Drs Farid Asimin MAP kepada Tribun Manado Kamis (3/9/2015).
Menurut Asimin, penerapan lelang jabatan sudah berdasarkan instruksi pemerintah pusat.
“Surat edarannya sudah ada. Dalam surat tersebut mewajibkan pemerintah daerah agar melaksanakan lelang jabatan dalam pengisian pejabat eselon II,” ungkap Asimin.
Nantinya, pemerintah dalam waktu dekat ini akan membentuk tim seleksi.
Begitu juga dana lelang jabatan akan ditata dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P).
“Kita segera bentuk tim untuk menyeleksi pejabat untuk ikut lelang jabatan mendatang,” pungkas Asimin Menutup pembicaraan.(tribunmanado/maickel karundeng)
Ikuti berita-berita terbaru di tribunmanado.co.id, menyajikan lengkap berita-berita nasional, olah raga maupun berita-berita Manado terkini. Follow Twitter @Tribun_Manado dan Like fanpage kami di Tribun Manado Sharing Community. TribunManadoNomor1