Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Nestle Bantu Berdayakan Petani Kopi

Nestlé secara khusus merancang Nes Plan untuk menjaga keberlanjutan usaha para petani kopi yang sejalan dengan perkembangan bisnis kopinya.

Penulis: | Editor: Fransiska_Noel
NET
Ilustrasi 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Tahukah Anda bahwa dengan menikmati secangkir Nescafe, Anda tak saja mendapatkan kenikmatan cita rasa biji kopi asli Indonesia, tapi juga ikut menyejahterakan para petani di wilayah penghasil kopi terbesar negeri ini.

Dengan bantuan pemberdayaan dari Nestlé, produksi para petani kopi di Lampung terus meningkat, hingga 70 persen di atas rata-rata produksi petani kopi Indonesia. Inilah hasil nyata komitmen jangka panjang Nestlé melalui program bertajuk Nescafe Plan.

Nestlé secara khusus merancang Nes Plan untuk menjaga keberlanjutan usaha para petani kopi yang sejalan dengan perkembangan bisnis kopinya, Nescafe.

Program ini merupakan bagian dari konsep bisnis Nestlé yang dinamakan Creating Shared Value (CSV).

Dimulai pada tahun 2010, Nescafe Plan adalah salah satu inisiatif global Nestlé untuk mendukung pola bercocok tanam, produksi serta konsumsi yang bertanggung jawab.

Pemberian bibit kopi unggul, pelatihan untuk membuat kebun pembibitan dengan tetap memerhatikan kelestarian lingkungan, pendampingan dalam menyiapkan sistem usaha perkebunan kopi yang kuat serta penerapan sistem microfinancing adalah beberapa bentuk kerja sama Nestlé Indonesia dengan para petani kopi.

Program Nescafe Plan juga mencakup upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat, melalui aktivitas-aktivitas seperti pendidikan gizi, penyediaan sarana air bersih dan pemberdayaan perempuan di komunitas petani kopi.

Alhasil, sejak pertama kali dimulai pada 1994, sebanyak 15.000 petani kopi telah mendapatkan manfaat dari program ini.

Nescafe Plan menjadi bukti nyata keberhasilan sebuah kemitraan yang erat, bersinergi dan saling menguntungkan–sebuah karya seni dalam pengembangan perusahaan, komunitas petani dan masyarakat. (Tribun Manado/Herviansyah)

Tags
Nestle
kopi
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved