Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Munas Golkar

MS Hidayat 'Angkat Bendera Putih' dari Pencalonan Ketum Golkar, Ada Apa?

Politisi Partai Golkar MS Hidayat telah memutuskan untuk mundur dalam persaingan menuju kursi calon Ketua Umum Partai Golkar.

Editor: Fransiska_Noel

TRIBUNMANADO.CO.ID - Politisi Partai Golkar MS Hidayat telah memutuskan untuk mundur dalam persaingan menuju kursi calon Ketua Umum Partai Golkar dan mendukung calon petahana, Aburizal Bakrie.

Dukungan Dewan Pimpinan Daerah tingkat I (provinsi) dan tingkat II (kabupaten/kota) yang ada di tangannya pun lantas diserahkan kepada Aburizal.

"Saya sudah bertemu dan bicara dengan mereka yang mendukung saya. Mereka menyetujui keinginan saya mengundurkan diri dan menggabungkan suara ke Aburizal Bakrie," kata MS Hidayat di lokasi Munas IX Golkar, di Nusa Dua, Bali, Minggu (30/11/2014).

Menurut Hidayat, dukungan tersebut diberikan karena Aburizal memang memiliki peluang menang yang paling besar dibanding calon ketua umum lainnya. "Fakta politik di Rapimnas kemarin, DPD I dan II serta ormas sayap itu bicara mendukung Aburizal. Fakta itu jadi pertimbangan," ucap dia.

Ketua Presidium Penyelamat Partai Golkar Agung Laksono menyayangkan sikap MS Hidayat tersebut. Menurut Agung, MS Hidayat sudah kalah sebelum berperang.

"Berarti calon itu (MS Hidayat), tak berjiwa petarung," kata Agung.

Harusnya, kata Agung, MS Hidayat bisa bertarung terlebih dahulu. Dia meyakini, kondisi internal di Munas tidak akan mengalami perpecahan jika pertarungan dilakukan secara adil dan terbuka.

"Kalau petarung itu boleh minggir sedikit, bisa kalah menang. Bukan petarung namanya kalau lemah lunglai sebelum waktunya," ujar Agung.

Lebih jauh Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini menilai, bisa juga sejak awal pengunduran diri MS Hidayat ini sudah diatur.

Pasalnya, kata Agung, Hidayat selama ini memang dikenal sebagai orang dekat Aburizal. "Mungkin memang suruhan Aburizal juga," ujar dia.

Baca selengkapnya di Tribun Manado edisi cetak hari ini, Senin (1/12/2014).

Update terus informasi terbaru di www.tribunmanado.co.id

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved