Timnas Sepakbola Indonesia
Jacksen Puas dengan Penampilan Timnas Indonesia
Gol-gol bagi Indonesia dihasilkan oleh Zulham Zamrun pada menit ke-28 dan ke-39. Pada babak kedua, Titus Bonai dan Ahmad Jupriyanto
TRIBUNMANADO.CO.ID, JAKARTA - Pelatih tim nasional Indonesia, Jacksen F Tiago, merasa bangga melihat permainan anak-anak asuhannya saat menghadapi Kyrgyzstan, Jumat (1/11/2013). Pada laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, tim Garuda menang telak 4-0.
Gol-gol bagi Indonesia dihasilkan oleh Zulham Zamrun pada menit ke-28 dan ke-39. Pada babak kedua, Titus Bonai dan Ahmad Jupriyanto menambah keunggulan Indonesia sekaligus menutup pertandingan dengan skor 4-0.
"Saya sebagai pelatih sangat bangga bisa melihat perkembangan tim. Hasil ini adalah sesuatu yang bisa membuat kami tidur tenang. Kami bermain lebih leluasa dan percaya diri. Namun, ada beberapa hal yang masih harus dibenahi," ucap Jacksen seusai laga.
"Permainan tim lebih dari yang saya harapkan dan melebihi ekspektasi saya. Dalam latihan, anak-anak menunjukkan perkembangan dan sekarang apa yang ditunjukkan melebihi saat latihan. Nanti, Tantangan di China akan lebih berat," lanjut Jacksen.
Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi China dalam lanjutan Pra-Piala Asia 2015 pada 15 November 2013. Pada laga pertama, Indonesia hanya bermain imbang 1-1 melawan China di Jakarta, 15 Oktober 2013.