Pemerkosaan
Ayah RI Mengaku Perkosa Anak Bungsunya
Belum juga menemukan tersangka kasus pemerkosaan terhadap RI (10), siswi SD
"Saat diperiksa, dia mengaku seperti itu," kata Djarot Widodo, pengacara yang baru saja ditunjuk oleh Polres Jakarta Timur untuk mendampingi keluarga korban, kepada wartawan di Mapolrestro Jakarta Timur, Kamis (17/1/2013) malam.
Kendati demikian, polisi tidak serta merta percaya pada pengakuan SUnoto. Polisi menunggu hasil tes DNA dan hasil autopsi untuk mendapatkan bukti.
"Polisi menunggu bukti lain, apakah pengakuannya benar atau tidak," ucap Djarot.
Djarot yang juga Pengacara kedua kakak RI, yakni Sunari (30) dan Rio (22) mengatakan, polisi pun melakukan pra rekonstruksi berbekal pengakuan Sunoto. Pra rekonstruksi dilakukan di rumah mereka, Cakung, Jakarta Timur. Ada 25 adegan dalam pra rekonstruksi itu.
"Ada tiga anggota keluarga korban yang mengikuti pra rekonstruksi itu. Yakni ayah Rs, dan kedua kakak lelakinya yakni Sunari dan Rio," kata Djarot.
Sementara dua orang lain dilakukan dengan pemeran pengganti oleh polisi, sebagai Sumitri (15) kakak perempuan RI dan RI sendiri. Dalam adegan prarekonstruksi itu, kata Djarot, kelima anggota keluarga memperagakan bagaimana mereka tidur di ruang tengah rumah kontrakan mereka.
"Yang paling ujung di dekat TV, adalah ayahnya. Lalu berturut-turut RI, Sunari, Sumitri dan Ari. Mereka tidur bareng," kata Djarot.
Djarot menuturkan Sunoto yang tidur dekat dengan RI memperagakan bagaimana ia menyetubuhi RI, tanpa paksaan dan perlawanan dari RI.
Menurut Djarot dari hasil pemeriksaan polisi diketahui bahwa Sunoto mengidap penyakit kelamin Gonorrea (GO). Bukan hanya Sunoto, kakak RI, paling sulung, Sunari ternyata juga mengidap penyakit kelamin Gonorrea.