Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Sepakbola

AVB Terkejut Guardiola Pilih Bayern

Pelatih Tottenham Hotspur, Andre Villas-Boas, mengaku terkejut mendengar Pep Guardiola memutuskan melatih Bayern Muenchen musim depan.

Editor: Andrew_Pattymahu
zoom-inlihat foto AVB Terkejut Guardiola Pilih Bayern
Andre Villas-Boas
Pelatih Tottenham Hotspur, Andre Villas-Boas, mengaku terkejut mendengar Pep Guardiola memutuskan melatih Bayern Muenchen musim depan.

Seperti diumumkan situs resmi Bayern, Rabu (16/1/2013), Guardiola resmi melatih Bayern mulai Juli 2013. Pelatih berusia 41 tahun tersebut menggantikan Jupp Heynckes yang telah menyatakan ingin pensiun saat kontraknya habis, 30 Juni 2013.

"Saya sangat terkejut sehingga saya bertanya kepada penasihat media saya dari Tottenham apakah benar (Pep melatih Bayern). Jelas, (Bayern) adalah klub besar, salah satu yang terbesar di dunia, yang bermain di sebuah liga yang kita mungkin tidak sangka kan dimasuki Guardiola," ujar Villas-Boas.

"Jelas, ada rasa hormat yuang besar dari semua manajer kepada Jupp Heynckes dan apa yang telah ia capai dalam kariernya. Guardiola jelas akan menjadi salah satu manajer terbesar di dunia sepak bola. Ia meraih menurut saya 14 trofi dalam 16 "kompetisi dan ia memiliki karier cemerlang."

"Menurut saya, di Bayern ia akan menemukan formula yang tepat untuk mempertahankan (prestasinya), bukan hanya mempromosikan pesannya mengenai sepak bola yang luar biasa, Anda tahu, bagaimana ia mempercayai permainan ini dan bagaimana ia telah mengubah karakter permainan ini, Anda tahu, orang menghargai itu dan menurut saya, ia adalah teladan, sebagai manusia, pemimpin, melalui karier profesionalnya dan melalui karier kepelatihannya juga," tuturnya.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved