Natal
Panggabean: Kita Harus Saling Mengasihi
General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Samrat. Maslin Panggabean mengatakan sebagai manusia kita harus saling mengasihi
Penulis: | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Samrat. Maslin Panggabean mengatakan sebagai manusia kita harus saling mengasihi, seperti Tuhan yang selalu mengasihi kita.
"Karena Tuhan saja selalu mengasihi kita, untuk itu sebagai manusia kita harus saling mengasihi," ujarnya saat memberikan Sambutan dalam Perayaan Natal PT Angkasa Pura I Bandara Samrat di Swiss-belhotel-Maleosan Manado, Jumat (28/12/2012).
Panggabean menambahkan kaitannya dengan pekerjaan di bandara adalah kita harus memberikan pelayanan dengan kasih dan rendah hati serta tulus. "Sehingga pengguna bandara akan merasa nyaman, senang dan bahagaia saat berada di bandara,"
Dalam kegiatan tersebut juga dilakukan penyerahan bingkisan kepada sesepuh pejuang Bandara Samrat, dan pengumuman undian yang mendapatkan doorprize.