Natal
Besok Natal Keluarga Besar Partai Golkar Tomohon
KELUARGA besar Partai Golkar Kota Tomohon akan melaksanakan ibadah.
Penulis: Fernando_Lumowa | Editor:
KELUARGA besar Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Tomohon akan melaksanakan Ibadah Perayaan Natal Yesus Kristus di GMIM Imanuel Walian Wilayah Tomohon Titga, Jumat (21/12) besok.
Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD II Partai Golkar Tomohon, Ir Miky Wenur menjelaskan, ibadah akan dipimpin Ketua BPMJ Imanuel Walian Pdt Gabby Aruperes-Walangitan Sth yang juga pengurus FKUB Kota Tomohon. "Ibadah akan dimulai pukul 14.00 Wita," kata Wenur, Kamis (20/12/2012).
Wenur yang didampingi Sekretaris Jemmy Eman dan Bendahara Ladies Turang menambahkan, Partai Golkar mengundang sesepuh, penasehat, dan pengurus pleno DPD II Golkar Tomohon.
"Termasuk pengurus organisasi pendiri dan yang mendirikan, pengurus kecamatan dan kelurahan bahkan mereka yg telah mengikuti orientasi fungsionaris untuk merayakan natal bersama," tambahnya.
Dijelaskan, momen Natal harus menjadi batu pijakan memperkokoh tekad dan komitmen jajaran Partai Golkar untuk menunjukan prestasi, dedikasi, loyalitas, tak tercela dan karya pengabdian di tengah kehidupan berorganisasi, dan bermasyarakat.
Ibadah ini sekaligus syukur karena tiga bulan terakhir DPD II Golkar Tomohon bisa melaksanakan Diklat Karakterdes dan Orientasi Fungsionaris."Juga mensyukuri lolosnya Golkar Tomohon dalam verifikasi administrasi dan faktualpeserta Pemilu 2014 oleh KPUD," tukas Wenur.