Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pariwisata

TP PKK Minut Promosikan Objek Wisata

Sejumlah Tim Penggerak PKK yang dipimpin istri Bupati, Altje Singal Polii membuat terobosan baru untuk mempromosikan sejumlah objek wisata

Editor:
Laporan Wartawan Tribun Manado Susanty Otodu

TRIBUNMANADO.CO.ID, AIRMADIDI - Sejumlah Tim Penggerak PKK yang dipimpin istri Bupati, Altje Singal Polii membuat terobosan baru untuk mempromosikan sejumlah objek wisata di Minahasa Utara. Selain promosi langkah ini juga sebagai sarana bisnis kecil-kecilan yang dinilai mampu menambah pendanaan dalam menunjang program kerja TP PKK.

"Untuk meningkatan Pendapatan Asli Daerah para suami biasanya melakukan sistem kerjasama dengan pihak ketiga. Kalau kita harus buat terobosan dengan cara memanfaatkan aset daerah yang belum terangkat tapi memiliki nilai jual yang tinggi," jelas Polii, Rabu (5/12).

Terobosan yang kemudian dijadikan program menarik oleh Polii adalah kegiatan dibidang kesenian. Demi kelancaran program yang akan diseriusi, Polii kemudian memutuskan melakukan kerjasama dengan perusahan garmen Majalaya yang ada di Propinsi Jawa Barat.

"Kerjasama ini sudah lumayan lama dan bentuk kerjasamanya kita beli t-shirt (kaos oblong) yang kemudian kita beri corak-corak khas daerah Minut dengan tulisan-tulisan sebagai ajang promosi untuk menunjang Pariwisata di Minut," kata Polii.

Tempat-tempat yang dijadikan objek promosi diantaranya objek wisata Kaki Dian yang terletak di Kelurahan Airmadidi atas, Waruga di Desa Sawangan, Pantai Wisata, dan sejumlah gambar adat Suku Tonsea.

Sebelumnya sejumlah prestasi dalam menunjang program TP PKK telah diraih oleh ibu-ibu PKK Minut. Diantaranya juara satu lomba memasak di tingkat Propinsi maupun tingkat Nasional.

Prestasi ini kemudian menjadi alasan bagi Polii bahwa ukiran prestasi tak hanya dari program pemerintah propinsi maupun nasional. Tetapi TP PKK Minut harus memiliki terobosan sendiri untuk menunjang kegiatan PKK di Minut dan diharapkan mampu menjadi contoh di daerah-daerah lain.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved