Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pemilukada Minahasa

Tim Pemenangan Begadang Sampai Pagi

Hajatan Pemilukada Minahasa yang bergulir saat ini memunculkan sosok-sosok putra-putri terbaik di Minahasa.

Editor:
Laporan wartawan Tribun Manado Lucky Kawengian

Hajatan Pemilukada Minahasa yang bergulir saat ini memunculkan sosok-sosok putra-putri terbaik di Minahasa. Sejak beberapa bulan lalu, geliat pasangan calon nampak terlihat tampil prima didepan masyarakat.

Walau pasangan cabup dan cawabup yang ada saat ini adalah sosok yang ideal untuk Minahasa, namun mereka tidak bisa bekerja sendiri menghadapi setumpuk kegiatan dan penyusunan strategi pemenangan. Disini peran tim pemenangan sangat berarti untuk mendongkrak performa pasangan calon.

Sejak memutuskan tampil dalam Pemilukada Minahasa, semua pasangan calon telah dikelilingi oleh orang-orang yang masuk dalam struktur pemenangan. Mereka telah ada untuk memberi masukan langkah-langkah apa yang harus dilakukan dalam rangka mencapai kemenangan.

Masing-masing pasangan calon memiliki komposisi berbeda dalam struktur pemenangan. Sebut saja pasangan CNR-DJT yang mempercayakan ketua tim pemenangan pada Edwin Kawilarang yang adalah anggota DPR-RI, pasangan AFN-JJM dan Kaseger-Mewengkang yang memilih rekan dekat untuk menjadi ketua tim pemenangan. Sedangkan pasangan JWS-Ivansa dan HAG-RJM memilih pengurus parpol masing-masing sebagai ketua tim pemenangan.

Ketua tim pemenangan pasangan HAG-RJM, Man T Rambitan mengatakan, tugas sebagai ketua tim pemenangan tidak mudah. Menurutnya, butuh energi yang besar untuk menghadapi setumpuk tugas pemenangan. Menurutnya, struktur tim pemenangan HAG-RJM terdiri dari beberapa kelompok. Tim pertama adalah pemenangan dari parpol pengusung yang diketuai Rambitan, tim kedua adalah tim pemenangan independen yang diketuai Tito Sumampouw, dan tim pemenangan yang dikoordiner langsung oleh HAG dan RJM.

"Untuk mencapai kemenangan tidak bisa dilakukan sendiri oleh pasangan calon. Butuh sebuah tim yang solid untuk mencapai tujuan tersebut," ujar Rambitan.

Ketua DPC Partai Gerindra Minahasa ini menceritakan, dalam menghadapi atau penyusun strategi pemenangan, semua tim dan pasangan calon sering harus melakukan rapat sampai subuh. Walau kegiatan tersebut sangat melelahkan, namun harus tetap dilaksanakan dalam rangka pemenangan.

Koordinator media centre CNR-DJT, Hanny Sumakul mengatakan, pada kubuhnya tim pemenangan juga menjadi faktor penting dalam rangka pemenangan. Menurutnya, sebagai parpol yang telah matang dalam pertandingan pemilu, Partai Golkar dan Partai Demokrat memiliki struktur pemenangan yang tertata rapi. Menurutnya hanya orang-orang yang memiliki kemampuan yang bisa masuk dalam struktur pemenangan tersebut.

Dari sisi dirinya sebagai koordinator media centre CNR-DJT, Sumakul mengatakan dia harus selalu mendampingi pasangan tersebut jika menghadiri acara tertentu. Menurutnya, tugas utama media centre adalah membuat berita yang berkaitan dengan pasangan calon tersebut.

"Tim media centre harus ada dimanapun CNR atau DJT berada. Itu artinya kami sering harus bersama-sama dalam kegiatan yang berlangsung sampai tengah malam, bahkan sampai subuh," ujarnya.

Dirinya menjelaskan, sebagai bagian dari tim pemenangan, tugasnya bukan hanya membuat berita untuk pasangan calon, namun turut memberikan masukan dalam rangka penyusunan strategi atau pencitraan pada masyarakat.

"Bukan hanya tenaga yang kami berikan, namun sumbangsih pikiran ikut kami berikan. Hal terpenting bukan soal uang, namun kepuasan jika CNR-DJT menang dalam Pemilukada Minahasa," ujarnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved