Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Demonstrasi

Mahasiswa Demo Event IMC Gorontalo

HMI dan PMII wilayah Gorontalo menggelar aksi unjuk rasa di perempatan jalan menuju Hotel Maqna.

Editor:
zoom-inlihat foto Mahasiswa Demo Event IMC Gorontalo
TRIBUNGORONTALO/BUDI SUSILO
Gabungan Mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) wilayah Gorontalo menggelar aksi unjuk rasa di perempatan jalan menuju Hotel Maqna.
Laporan Wartawan Tribun Gorontalo Budi Susilo

TRIBUNMANADO.CO.ID, GORONTALO - Gabungan Mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) wilayah Gorontalo menggelar aksi unjuk rasa di perempatan jalan menuju Hotel Maqna.

Pantauan tribungorontalo, Kamis (22/11/2012), massa mahasiswa yang turun ke jalan berkisar 60 orang lebih. Mereka berorasi persis di depan Jalan Sutan Botutihe.

Demonstrasi tersebut menentang atas penyelenggaraan Konferensi Jagung Internasional atau International Maize Conference 2012 (IMC) yang diselenggarakan di Gorontalo dari 22 sampai 24 November 2012.

Akibat peristiwa tersebut, beberapa jajaran kepolisian dan dibantu dari Angkatan Darat Tentara Nasional Indonesia berjaga-jaga di seputaran perempatan jalan dan sekitaran Hotel Maqna.

Pengamatan tribungorontalo, arus lalu-lintas diseputaran perempatan pusat kota berlangsung lancar, tidak sampai menimbulkan kemacetan lalu-lintas.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved