Bantuan Sosial
Pemko Bitung Miliki Anak Asuh
Wakil Wali Kota Bitung Max J Lomban membuka lokakarya pengembangan program retrieval.
Penulis: Christian_Wayongkere | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, BITUNG - Wakil Wali Kota Bitung Max J Lomban membuka lokakarya pengembangan program retrieval yang didukung oleh BASICS CIDA tahun 2012 di hotel Nalendra Aertembaga Bitung Kamis (1/11/2012). Pada kesempatan tersebut ketua panitia pelaksana Eugenie Mantiri SPd MAP mengatakan kegiatan ini merupakan program bersama pemerintah kota Bitung melalui dinas pendidikan pemuda dan olahraga.
"Kegiatan ini didukung oleh Better Approaches to Service Provision through Inreased Capacities in Sulawesi - Canadian international development agency yang kali ini menekankan soal anak putus sekolah," kata Mantiri.
Untuk itulah melalui lokakarya seperti ini diharapakan akan menemukan soluasi dan strategi yang tepat meminimalisir angka putus sekolah. "Acara yang dilaksanakan selama dua hari ini tampil sebagai pembicara Prof DR Max Ruinduingan dan Apridon Zaini provicial coordinator BASICS CIDA Sulut," tandasnya.
Terpisah wakil walikota Bitung saat membuka kegiatan tersebut menyampaikan bahwa penuntasan anak putus sekolah terus dilakukan oleh pemkot Bitung. "Buktinya baik walikota, wakil wali kota, setda dan seluruh kepala SKPD memiliki anak asuh mereka yang putus sekolah di sekolahkan kembali," kata Lomban.
Ini merupaka bentuk komitmen pemko Bitung untuk menuntaskan masalah anak putus sekolah sehingga saat ini terus terjadi penurunan. "Kami berharap kedepan ada perhatian seluruh pihak terutama orang tua untuk memperhatikan masalah pendidikan anak," tuturnya.
Pemko sendiri berencana bakal mengeluarkan peraturan bagi masyarakat terkait masalah anak putus sekolah. "Rencana ini tentunya akan dibahas lebih dulu dengan semua pihak," tandasnya.