Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Minahasa Selatan

Stedy Minta Pemerintah Perhatikan Limbah Oli Bekas

Tidak tersedianya wadah khusus untuk menampung limbah bengkel berupa oli, menyebabkan selokan dijadikan tempat pembuangan dan tercemar.

Penulis: Alpen_Martinus | Editor: Andrew_Pattymahu


Laporan Wartawan Tribun Manado Alpen Martinus

TRIBUNMANADO.CO.ID,AMURANG-  Tidak tersedianya wadah khusus untuk menampung limbah bengkel berupa oli, menyebabkan selokan dijadikan tempat pembuangan dan tercemar.

Seorang pemilik bengkel yang enggan menyebutkan nama mengatakan, oli bekas terpaksa dibuang ke selokan, lantaran tidak ada tempat lagi untuk menampung. Ia pun meminta kepada pemerintah agar menyiapkan tempat khusus limbah oli bekas tersebut, agar tidak dibuang sembarangan laiknya sampah.

"Sediakan tempat, supaya olinya tidak tercecer kemana-mana, karena siapa tahu bisa dimanfaatkan oleh orang lain, seperi tukang senso misalnya, atau bisa dimanfaatkan untuk yang lainnya," kata dia.

Hal tersebut juga  menyita perhatian dari pemerhati lingkungan Stedy Punu."Masalah ini berkaitan dengan lingkungan hidup atau BLH, karena hal tersebut mencemarkan lingkungan dan otomatis merusak pemandangan juga," jelas dia.

Ia menambahkan, seharusnya permasalahan seperti itu bisa disikapi oleh pemerintah yang tengah mengincar Adipura."Solusi harus cepat didapatkan, dan ditindaklanjuti agar tidak mempengaruhi keindahan Minsel," jelas dia.

Stedy berharap, agar pemerintah tegas menyikapi permasalahan tersebut, karena dampaknya bisa besar jika tidak ditangani dari sekarang."Jika tidak ditangani saat ini, satu saat semuanya bisa tercemar, termasuk air," jelasnya.

Ditambahkannya, saat mengeluarkan izin usaha, pemerintah seharusnya IPAL harus menjadi perhatian khusus."Sebaiknya KLH Minsel teliti dalam mengeluarkan Intalasi Pembuangan Air Limbah (IPAL) dan izin usaha lainya terkait lingkungan hidup,” ujar dia.

Sementara itu, Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Minsel Esry Wowor saat dikonfirmasi mengatakan, sudah memberikan imbauan kepada pemilik usaha."Memang limbah oli bekas ini menjadi perhatian kami, dan sejauh ini kami sudah imbay ke pemilik usaha bengkel agar tidak membuang limbah oli bekas sembarang, kata dia. (Amg)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved