Penangkapan Terduga Teroris
Penggerebekan Densus Berlanjut ke Kawasan Ngruki
Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror juga melakukan penggerebegan di kawasan Ngruki,
Editor:
Tribun Jogja
Sejumlah Anggota Kepolisian mengamankan Jalan Flamboyan Dalam, Brengosan, Purwosari, Laweyan, Solo, Minggu (23/9/2012) siang.
TRIBUNMANADO.CO.ID,SOLO - Setelah melakukan penggerebekan di Brengosan, Purwosari, Solo, Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror juga melakukan penggerebegan di kawasan Ngruki, Sukoharjo, Minggu (23/9/2012). Sekitar pukul 13.00 WIB, tim tiba di tumah seorang warga di RT 5 RW 17 Ngruki, Cemani, Grogol, Sukoharjo.
Kejadian tersebut membuat warga penasaran. Puluhan warga sekitar berkerumun di Jalan Parangkesit. Mereka ingin melihat kejadian tersebut secara langsung dari jarak dekat.
Namun polisi sudah memberi batas dengan berjaga di ujung gang dan meminta warga untuk menjauhi lokasi.
Sejumlah mobil polisi dan pasukan Densus 88 masuk ke sebuah bangunan di dekat sebuah dealer kendaraan bermotor dan toko buku. Selanjutnya, beberapa anggota Polisi yang lain menyusul masuk dengan membawa sejumlah boks besar.