Pelayaran
Kapal Hibah Dinas Pariwisata Rusak Berat
Masalahnya sejak dihibahkan tahun 2009 tidak dianggarkan biaya pemeliharaan.
Penulis: Ryo_Noor | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Kapal hibah dari pemerintah pusat untuk Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud)Sulut kini dalam kondisi rusak berat dan tak bisa digunakan.
Hal itu diungkapkan Meiske Siwi, Sekretaris Disparbud Sulut dihadapan Komisi IV dalam pembahasan APBD-P 2012, di Kantor DPRD Sulut, Jumat (22/9/2012).
Menurut Siwi, kapal berkapasitas 15 penumpang itu kini terongok di Lokasi pantai Hotel Sedona. "Masalahnya sejak dihibahkan tahun 2009 tidak dianggarkan biaya pemeliharaan jadi sekarang sudah rusak, dan Disparbud tak pynya kapal lain," ujar Siwi.
Di 2009, Disparbud menerima 2 unit Kapal. Kapal Penumpang dan Kapal pengangkut sampah. Sebenarnya ada niat untuk melakukan perbaikan, namun menurut Siwi, setelah dihitung-hitung biayanya setara membeli kapal baru
"Setelah dihitung oleh orang ahli kapal biayanya sama dengan beli baru," ungkapnya.