Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pencurian

Polres Bolmong Tahan Komplotan Curanmor

Polres Bolaang Mongondow (Bolmong) memeriksa 10 remaja.

Penulis: | Editor:
Laporan Wartawan Tribun Manado Edi Sukasah

TRIBUNMANADO.CO.ID, BOLMONG - Polres Bolaang Mongondow (Bolmong) memeriksa 10 remaja dan pemuda yang diduga terkait dengan komplotan pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Bahkan tiga di antaranya telah ditetapkan sebagai tersangka pada beberapa kasus curanmor.

Kepala Satreskrim Polres Bolmong AKP Reindra Ramadhan Syah mewakili Kepala Polres Bolmong AKBP Enggar Brotoseno penangkapan komplotan tersebut setelah sekitar dua minggu penyidikan. "Kami membuntuti dan mengamati kelompok remaja dan pemuda yang kerap nongkrong sampai dini hari," ujar dia, Selasa (18/9/2012).

Dia mengatakan, penangkapan komplotan tersebut hasil pengembangan dari kasus curanmor dengan pelaku Fikram (23). Pemuda ini merupakan residivis untuk kasus curanmor.  Dari pengembangan kasusnya, polisi berhasil mengamati aktifitas remaja dan pemuda yang kerap nongkrong tersebut.

"Kami terus amati. Jadi, setiap komplotan tersebur melewati suatu daerah, biasanya terjadi kehilangan ranmor. Kami berhasil menahan barang bukti yakni sepeda motor jenis suzuki FU dan Yamaha Jupiter," kata dia.

Kepolisian masih memeriksa secara intensif 10 orang tersebut. Namun tiga di antaranya, yakni BM (14), RP (18), dan DA (17), dipastikan menjadi tersangka. Tiga remaja tersebut berasal dari Kotamobagu. "Namun kegiatan mereka sampai ke luar Kotamobagu," dia menambahkan.

Hingga saat ini, Polres Bolmong telah menetapkan delapan tersangka dalam kasus curanmor sejak Januari tahun ini.
 
Dengan ditangkapnya komplotan yang rata-rata masih berusia remaja, Reindra mengharapkan partisipasi masyarakat dan keluarga dalam antisipasi kejahatan. "Mereka ini masih muda dan nongkrongnya sampai larut malam, ini kan seharusnya menjadi tanda awas bagi orangtua," kata dia.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved