Publik
Bela Eksistensi Tanah Air, Membuka Pendaftaran
Kelompok Bela Eksistensi Tanah Air (BETA) membuka pendaftaran bagi para anggota baru.
Penulis: | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Kelompok Bela Eksistensi Tanah Air (BETA) membuka pendaftaran bagi para anggota baru.
Ajakan masuk menjadi anggota diungkapkan Raymond Waney (45), ketua BETA kepada Tribun Manado Selasa (11/9/2012) kelompok binaan Komandan Kodim (Dandim) 1309/Manado Letkol Inf Yudianto Putrajaya ini menerima pria sembarang umur. Syaratnya ialah mereka harus siap rela berkorban. Apabila ada kegiatan sosial mereka juga ikutan. "Mereka juga harus siap sedia kalau ada bencana tanah longsor, banjir dan lain sebagainya. BETA ini tidak berpolitik. Tanggal 22 dan 23 September merupakan batas akhir pendaftaran,"tutur Raymond.
Tujuan dari BETA ini menurut Raymond terdapat dalam dua kata yaitu Lapor Dini dan Cegah Dini. Anggotanya diwajibkan untuk melaporkan segala masalah di masyarakat . Mereka juga harus mencegahnya sebisa mungkin. "Pembina kami ialah Dandim, kemudian walikota Manado Vicky Lumentut dan Kaporesta Amran Ampulembang. Pendaftarannya di Makorem. Pendaftar juga akan mengikuti tes kesehatan,"ujar Raymond.