Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Bantuan Sosial

Sondakh Bakal Gelar Kawin Masal

Pegawai negeri sipil (PNS) di Bitung yang belum kawin untuk dikawinkan secara masal.

zoom-inlihat foto Sondakh Bakal Gelar Kawin Masal
TRIBUNMANADO/ CHRISTIAN WAYONGKERE
Laporan Wartawan Tribun Manado Christian Wayongkere

TRIBUNMANAD.CO.ID, BITUNG - Ada-ada saja ide yang dikeluarkan oleh Wali kota Bitung Hanny Sondakh, yang berkeinginan untuk memfasilitasi Pegawai negeri sipil (PNS) di Bitung yang belum kawin untuk dikawinkan secara masal.

"Saya akan menggelar kawin masal untuk PNS di Bitung yang sudah sepaham," kata Sondakh, Jumat (22/6/2012).

Menurutnya ide ini muncul begitu saja saat melakukan berbincangan dengan wartawan yang biasa mangkal di kota Bitung. "Sekali-sekali buat seperti ini biar berita kalian menarik untuk dibaca orang," candanya.

Dijelaskannya rencana untuk pelaksanaan kawin masal, akan dikoordinir oleh bagian kesra sekda kota Bitung. "Dan saya melalui discapilduk akan memberikan akte nikahnya secara cuma-cuma," tambahnya.

Bahkan ide dari walikota dua periode ini, menggugah seorang wartawan yang berkinginan untuk mengikuti rencana kawin masal tersebut. "Pak kalau wartawan bisa ikut," tanya wartawan cetak disambuh tawa oleh Sondakh dan rekan wartawan lain.

Sondakh pun tak membiarkan apa yang menjadi keinginan wartawan cetak tersebut, untuk mengikutsertakan dalam kegiatan kawin masal. "Yang penting belum menikah," tandasnya.

Terpisah Tin (28) bukan nama sebenarnya, seorang PNS dilingkungan sekdako Bitung mengaku ingin mendaftarkan diri untuk ikut kawin masal. "Ini kesempatan yang langkah, jadi saya mau ikut," katanya tersenyum.

Ia mengaku hubungan dengan sang pacar sudah direncakan untuk melangkah ke tahap perkawinan. "Jadi dengan adanya kawin masal rencana saya dan pacar saya untuk menikah akan terwujud," tandasnya.(crz)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved