IPDN
99 Siswa IPDN Sulut Hijrah ke Mitra
Tim penjajakan dan tim survei lokasi dari IPDN kampus Sulut berkunjung di Kabupaten Mitra.
TRIBUNMANADO.CO.ID, RATAHAN - Tim penjajakan dan tim survei lokasi dari IPDN kampus Sulut berkunjung di Kabupaten Mitra guna melihat kesiapan 6 kecamatan yang ada di Mitra yang rencananya akan menjadi tempat praktik pelaksanaan dua madya Praja IPDN kampus Sulut. Keenam kecamatan tersebut antara lain kecamatan Ratahan, Tombatu Timur, Tombatu Barat, Tombatu, Pasan dan Belang.
"Praja yang akan mengikuti praktik di kabupaten Mitra berjumlah 99 praja yg akan di bagi ke enam kecamatan, dan bertujuan mengaplikasikan disiplin ilmu yang di dapat di tempat praktik serta membantu tugas-tugas pemerintah kecamatan dan berbaur dengan masyarakat," jelas Kabag Humas dan Protokol Mitra Ezra Sengkey kepada wartawan, Selasa (12/6/2012).
Ditambahkan Ezra, pelaksanaan praktik di mulai tanggal 25 juni sampai dengan 15 juli 2012 dan akan rencananya Bupati Mitra Telly Tjanggulung secara langsung akan akan menerima para praja tersebut.
"Kami dari pihak IPDN kampus Sulut memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Bupati yang merespon dengan baik pelaksanaaan praktik dua madya praja IPDN,hal ini dibuktikan dengan diterimanya kami dan persiapan yang terlihat nyata ketika kami dari Tim meninjau langsung di tiap kecamatan yang sedianya akan ditempatkan para praja," ungkap Renny T S Sos ,Msi selaku kabag Akademik IPDN Sulut.
Ikut serta dalam Tim Pudor III IPDN bidang Keprajaan Suraji. Sebelumnya Tim di terima di kantor Bupati Mitra oleh Kadis Perindakop Drs Pieter Owu, Kabag TUP David Lalandos,AP, dan Kabag Humas Drs Ezra Sengkey Msi.(*)