IHSG
Global Runyam, IHSG Terperosok 1,5 Persen
Indeks Harga Saham Gabungan dibuka melemah 38,61 poin atau 0,99 persen ke level 3879,265 pada
Editor:
Andrew_Pattymahu
TRIBUNMANADO.CO.ID-Indeks Harga Saham Gabungan dibuka melemah 38,61 poin atau 0,99
persen ke level 3879,265 pada perdagangan Kamis (31/5/2012). Memasuki
lima menit perdagangan, indeks terperosok makin dalam menjadi sekitar
1,5 persen.
Indeks LQ45 yang merupakan kumpulan 45 saham-saham berkapitalisasi terbesar telah turun 10,218 poin (1,54 persen) ke level 652,997 sejak awal perdagangan. Kondisi perekonomian global yang kali ini bertumpu pada masa depan Uni Eropa kembali menunjukkan gejala memburuk.
Bursa saham AS ditutup turun tajam pada hari Rabu, menghapus semua kenaikan sesi lalu seiring kecemasan mengenai kenaikan yield obligasi Spanyol dan Italia serta kemungkinan keluarnya Yunani dari zona euro. Amblesnya global membuat Asia pagi ini pun terseret yang mau tidak mau membawa IHSG lebih rendah. Indeks Nikkei jeblok 1,82 persen, Indeks Shanghai turun tipis 0,21 persen, Indeks Hang Seng terperosok 1,36 persen, dan Indeks Kospi turun 1,42 persen.