PNS
Diklat PIM IV Pemko Bitung Dibuka
Pemerintah Kota Bitung kembali menggelar Diklat kepemimpinan (PIM IV) angkatan II.
Penulis: Christian_Wayongkere | Editor:
TRIBUNMANAD.CO.ID, BITUNG - Pemerintah Kota Bitung kembali menggelar Diklat kepemimpinan (PIM IV) angkatan II di ruang rapat lantai IV, Senin (14/5/2012). Hadir dalam pelaksanaan pembukaan tersebut Sekretaris daerah kota Bitung Edison Humiang, Kaban BKDD Ferdinand Tangkudung, Kaban Dilkat Provinsi Sulut Fredrik Rotinsulu dan sejumlah pejabat dilingkungan Pemko Bitung.
"Peserta Diklat PIM IV ini mulai dibukan pada hari ini dengan pola kemitraan dengan badan diklat provinsi Sulut tahun anggaran 2012," kata Kaban BKDD Bitung Ferdinand Tangkudung.
Dijelaskannya, dalam diklat PIM IV ditahun 2012 merupakan angkatan ke II. "Jumlah peserta 23 perempuan, dan 17 pria," tambahnya. Dari amatan Tribun Manado saat ini sedang berlangsung sambutan dari Kaban Diklat Provinsi Sulut, nampak para peserta diklat yang menggunakan pakaian jas serba hitam serius mengikuti pelaksanaan pembukaan tersebut.