Natal
Pemuda Siloam Tara-tara Gelar pra Natal
Pemuda GMIM Jemaat Siloam Tara-tara Wilayah Tomohon II menggelar ibadah Pra Natal.
Penulis: | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, TOMOHON - Pemuda GMIM Jemaat Siloam Tara-tara Wilayah Tomohon II menggelar ibadah pra Natal, Sabtu (17/12/ 2011) lalu yang dipimpin Pendeta Meydi Mengko Umboh.
Perayaan Pra Natal tersebut ditandai dengan pemasangan lilin oleh Pendeta Meidy selaku khadim. Dalam khotbahnya mengutip dari pembacaan Injil Matius 2 ayat 1 hingga 12, ia mengajak kaum muda untuk mengisi kehidupan lewat hal-hal yang berguna.
Menurutnya, dalam merayakan Natal tidak harus dengan kemewahan, namun penuh kesederhanan seperti Jesus yang lahir di kandang domba. “Pemuda harus dapat menjadi terang dan garam dunia,” tuturnya.
Pada kesempatan itu juga diserahkan bantuan diakonia oleh Ketua Pemuda Siloam Tara-tara Penatua Bobby Sambeka. Perayaan Natal kali ini bagi dia menjadi momentum bagi pemuda untuk terus maju, lewat karya yang bisa membawa berkat dan kedamaian bagi sesame. (war)