Minyak Tanah
Pemko Kotamobagu Janji Kawal Penyaluran Minyak Tanah
Pemko Kotamobagu akan memperketat pengawasan penyaluran minyak tanah.
Penulis: | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, KOTAMOBAGU - Pemko Kotamobagu melalui satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terkait akan memperketat pengawasan penyaluran minyak tanah. Satu di antaranya, Pemko akan menurunkan petugas saat penyaluran di pangkalan dan agen.
"Kami meminta jadwal masuk minyak tanah dan penyaluranya sehingga dapat kami kawal. Hal tersebut untuk menekan adanya penaikkan harga secara sepihak di tingkat agen dan pangkalan," ujar Kabag Humas Pemko Kotamobagu Agung Adati, Senin (21/11/2011).
Dia kembali menegaskan, pangkalan minyak tanah yang menjual komoditas tersebut di atas harga eceran tertinggi (HET) akan dicabut izinya. Namun menurutnya, hasil inpeksi di tiga pangkalan pada Senin sore, pihaknya belum menemukan pangkalan yang nakal.
"Disperindag, Bagian Perekonomian, Satpol PP dan Kesbangpol telah melakukan sidak. Namun berdasarkan pengakuan dari pangkalan di Sampana, tidak ada kenaikan harga," tambah dia.
Namun demikian, Agung mengharapkan masyarakat juga dapat aktif mengawasi harga minyak tanah tersebut. Jika ada pangkalan yang menaikkan harga di atas HET, kata dia, warga bisa melapor kepada SKPD terkait.
"Segera laporkan, kalau memang ada yang menjual di atas HET," tambah dia. (suk)