Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Temuan Mayat

Warga Rumoong Bawah Temukan Mayat di Perkebunan

Warga Kelurahan Rumoong Bawah menemukan seorang pria berumur lanjut terkapar diperkebunan.

Penulis: David_Kusuma | Editor:
Laporan Wartawan Tribun Manado David P Kusumah

TRIBUNMANADO.CO.ID, AMURANG - Selagi heboh penemuan jenazah Yantje Rarung alias Utu yang hanyut dilaut, warga Kelurahan Rumoong Bawah menemukan seorang pria berumur lanjut terkapar diperkebunan.

"Pala Rumoong Bawah lapor saya, karena warga temukan pria terkapar dijalan tidak ada identitas, ternyata setelah dicek dia lari dari RS Kalooran," ucap AKP Revly Kaunang, Kapolsek Amurang.

Lanjut Kaunang, pria ini ditulis pada buku register RS Kalooran Mr X, karena tidak ada nama. Pada tangan kanan ada bekas luka sabetan benda tajam, juga pada kaki kanan, tetapi sudah terlihat dijahit.

Mr X itu sendiri sudah dibawa lagi ke RS Kalooran, karena kondisinya sangat lemah.

"Informasi pria ini sebelumnya dibawa oleh anggota Polsek Tenga ke RS Kalooran, tetapi mereka juga tidak tahu siapa, karena mereka juga disana hanya menemukan terkapar dijalan," ucap Kaunang.

Belum ditahu identitas pria umur lanjut berambut ubanan tersebut, apalagi belum ada keluarga datang ambil. "Baju yang yang dikenakan sekarang hanya dikasih oleh gembala di rumoong tadi," ujar anggota polisi lainya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved