Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pemilukada

Bentrok Soal Pemilukada, 17 Warga Papua Tewas

Papua kembali berdarah. Bentrokan antarpendukung berkaitan dengan pemilihan Kepala Daerah di Puncak

Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, JAKARTA - Papua kembali berdarah. Bentrokan antarpendukung berkaitan dengan pemilihan Kepala Daerah di Puncak, Papua menewaskan 17 orang pada Minggu (31/7/2011).

Kepala Humas Polda Papua Kombes (Pol) Wachjono menyebut, bentrokan terjadi antar pendukung Elvis Tabuli dan Simon Alom. Bentrokan diawali pada Sabtu (30/7/2011) kemarin ketika massa pendukung Simon Alom ingin melakukan klarifikasi ke KPU, namun permintaan itu ditolak. Merasa tidak puas, Pendukung Simon pun bentrok dengan massa Elvis Tabuli. Puncaknya, pendukung Simon membakar rumah Elvis Tabuli hari ini.

Akibat bentrokan tersebut, 17 warga tewas. Wachyono menuturkan sebanyak 13 korban berasal dari kelompok Simon Alom, sedangkan sisanya dari pendukung Elvis Tabuli.

"Jasad korban sedang berada di RSUD setempat. Kasus ini masih dalam proses penyelidikan," imbuhnya. (*)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved