Komunitas
Prihatin dengan Curanmor
Maraknya aksi pencurian sepeda motor (curanmor) yang akhir-akhir ini terjadi memang sungguh memprihatinkan
Editor:
Andrew_Pattymahu
Maraknya aksi pencurian sepeda motor (curanmor) yang akhir-akhir ini terjadi memang sungguh memprihatinkan masyarakat Sulut. MFC pun sedikit berbagi tips agar terhindar dari aksi pelaku curanmor.
“Di atas jam 10 atau maksimal jam 12 sudah merupakan waktu yang rawan bagi pengendara sepeda motor apalagi kalau jalan sendiri. Pada saat jam tersebut sebaiknya jangan sampai melewati jalan yang sepi dan gelap,” ujar Gamma.
Lanjut Alfian, pada saat waktu terlihaat sunyi dan sepi percepat laju sepeda motor minimal 100 kilometer per jam agar para pelaku curanmor tidak mampu mengejar. “Ya lihat situasi, kalau sepi lari cepat kayaknya tidak masalah tetapi tetap harus hati-hati, jangan takut atau gugup, dan upayakan kita bisa kuasai diri kita,” tambahnya.(nty)