The Challenger
Deborah Rantung, Ingin Memajukan Kopebi
Deborah Rantung, Ingin Memajukan Kopebi
"Saya bantu Manager untuk semua kegiatan di Kopebi, terlebih nganalisis mslh keuangan yg ada, penatabukuan keuangan dan administrasi Kopebin" kata Deborah pada Tribun Manado, Selasa (15/3).
Selain itu, ia juga mengeluarkan ide atau pendapat yang segar untuk kemajuan Kopebi dalam pencapaian laba kedepan. Deborah mengatakan pekerjannya yang sekarang sangat berbeda saat pekerjaanya sebagai Admin di perusahaan kontraktor di Palu Sulawesi Tengah.
"Ternyata beda, kalau di pekerjaan sekarang lebih dikejar target pencapaian, sedangkan kalau di kontraktor yang diburu proyek," ujarnya.
Cewek alumnus Unima 2009 ini mengatakan, saat bekerja sebagai kontraktor, ia banyak memfokuskan pekerjaan pada hari itu itu juga. Sedangkan di Kantor BI Manado, ia harus memikirkan pekerjaannya secara kontinu.
"Saya masuk di Kantor BI awal tahun yaitu Januari 2010. Saya dulu magang di sini sewaktu masih kuliah dulu, apalagi sesuai dengan jurusan saya Management," ucap cewek berambut panjang ini.
Wanita berkulit putih ini kedepannya berencana ingin memiliki usahanya sendiri, selain itu, ia juga pengen bekerja diperusahaan tambang. Motivasi dalam dirinya pengen jadi orang sukses.