Sulut Maju
Gubernur Olly Dondokambey Berpesan Agar dalam Menyambut Event Bahan Makanan Selalu Sehat
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Tribun Mega Aerobik dan Zumba (TMAZ) bersama Badan Besar POM dan Aprindo, di kawasan Megamas Manado, Sulawesi Utara, Sabtu (29/06/2019).
Edison Humiang MSi sebagai Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra yang mewakili Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey.
"Inikan momentum hari pangan sedunia, yang terpenting adalah pengawasan pangan.
"Pengusaha penjual pangan dan juga retail, terus pengawasan yang intens dan kontinu dari badan POM," ucap Edison.
Ia berharap apa pesan dari Gubernur Olly Dondokambey supaya,di event yang akan datang makanan selalu sehat.
"Bapak Gubernur senantiasa berpesan agar supaya, ke depan akan ada beberapa event yang terdekat ini festival Bunaken.

"Inikan terkait makanan, bayangkan bukan saja para turis, kita saja warga Manado harus makan makanan yang sehat," tambahnya.
Ia menambahkan kiranya badan POM intens dan continue dalam pemeriksaan kue dan makanan.
Pesannya bagi Aprindo juga harus berkomitmen, dengan pemerintah mendukung dan menjaga bahan makanan yang sehat.
Yang tidak hanya dikonsumsi oleh masyarakat, tetapi juga oleh para tamu kita.
Khusus bagi masyarakat harus ambil peran, untuk bekerjasama dalam rangka pengawasan.
Andy Sumual sebagai ketua DPD Aprindo Sulawesi Utara, mengatakan sangat menyambut baik kegiatan ini.
"Kami menyambut baik, dan mendukung sekali dengan kegiatan ini karena kami juga terlibat dalam keamanan pangan ini," ucap Andy.
Ia menambahkan pangan yang beredar kan sangat banyak, jadi kita membutuhkan informasi dan petunjuk dari badan POM.
"Selalu mengingatkan kepada para pelaku usaha agar supaya, untuk selalu memperhatikan label dan cek kedaluwarsa.
"Agar supaya apa yang kita jual di toko benar benar terjamin," tambahnya.
Dalam menjaga keamanan pangan dari pengusaha sendiri ada pertemuan untuk menjaga pangan.
"Kalau dari Aprindo sendiri setiap bulan sekali ada pertemuan, kalau dari toko masing masing seminggu sekali ada pemeriksaan di toko," tutupnya.
(Tribunmanado.co.id/Fistel Mukuan)
BERITA TERPOPULER:
Baca: Identitas Anggota TNI Korban Pembunuhan di Depan Klub
Baca: VIRAL Penemuan Mayat di Depan Klub, Diduga Anggota TNI, Netizen Sebar Foto Terduga Pelaku
Baca: Siswi SMA Dijadikan Pemuas Kakek 60 Tahun, Orangtua Sudah Siapkan Kamar
TONTON JUGA: