Naik Ring Lagi, Amir Khan: Conelo Pantas Dihukum Seumur Hidup
Petinju Inggris, Amir Khan mengatakan hukuman skorsing enam bulan buat Saul Canelo Alvarez

TRIBUNMANADO.CO.ID, LONDON - Petinju Inggris, Amir Khan mengatakan hukuman skorsing enam bulan buat Saul Canelo Alvarez terlalu ringan buat kesalahan yang diperbuatnya.
Menurut Khan seorang yang terbukti bersalah menggunakan doping, tentunya telah lama melakukannya.
Ia menyebut Canelo pasti juga menggunakan hal tersebut saat memukulnya KO pada 7 Mei 2016 lalu.
"Sekali orang terbukti menggunakan, ia memang pengguna," ejek Khan.
"Canelo akan dikenang bukan karena prestasinya bertinju, tetapi sebagai seorang pengguna doping.
Enam bulan itu tidak berarti. Ini seperti memberi pesan kepada para petinju muda bahwa boleh menggunakan obat terlarang. Memangnya kenapa?"
"Jika Canelo boleh, pasti yang lain pun bisa. Ini contoh yang sangat buruk.
Waktu enam bulan hanya berarti satu pertarungan.
Ia bisa memanfaatkan waktu menjalani operasi lutut saat menjalani skorsing dan saat kembali dia akan menjadi lebih kuat," lanjut Khan.
"Saya telah bertinju selama lebih dari sepuluh tahun dan tak pernah betrpikir untuk menggunakan obat-obatan.
-
Dapat Ancaman via Telepon, 2 Acara Tyson Fury Dibatalkan Serentak
-
Petinju yang Lawan Muhammad Ali di Jakarta pada 1973 Ini Kini Hidup Menggelandang Bersama Anjing
-
Mike Tyson Ceritakan Awal Mula Dirinya Bisa Pelihara Harimau
-
Manny Pacquiao Tanggapi Klaim Kemenangan Adrien Broner
-
SEDANG BERLANGSUNG Live Streaming tvOne Tinju, Big Match Manny Pacquiao Vs Adrien Broner