Kesadaran Masyarakat Bolsel Urus IMB Masih Minim
Kesadaran masyarakat Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) untuk mengurus surat Izin Mendirikan Bangunan (IMB), dinilai sangat minim.

Liputan Wartawan Tribun Manado, Felix Tendeken
TRIBUNMANADO.CO.ID, MOLIBAGU - Kesadaran masyarakat Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) untuk mengurus surat Izin Mendirikan Bangunan (IMB), dinilai sangat minim.
Seperti yang dikatakan oleh Kepala Dinas (Kadis) Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Transmigrasi (DPMPTSPT) Bolsel, Agus Mooduto, Kamis (2/3) diruang kerjanya.
"Masyarakat tahu tapi belum sadar pentingnya mengurus IMB,"kata Mooduto memastikan.
Kata dia enam tahun terakhir minim peningkatan kepengurusan IMB. Baik itu izin usaha, maupun rumah pribadi.
Padahal tahun yang lalu pihak terkait gencar mensosialisasikan masalah tersebut.
"Masyarakat harus tahu sebagian Penghasilan Asli Daerah (PAD) bersumber dari IMB ini,"kata Kadis memastikan.
Untuk menanggulangi masalah tersebut, maka tahun 2017 ini, dinas terkait akan kembali mensosialisasikan pentingnya membuat IMB.
Kemudian akan melibatkan Sangadi (Kepala Desa) untuk menarik minat masyarakat.
Mengingat kedepan pihak terkait akan lebih selektif dalam pemberlakuan aturan tersebut.
-
Bolsel Dapat Jatah Pupuk 84 Ton pada 2018
-
Kisah Satgas TMMD 101 di Pakuku Jaya, Tidak Ada Kata Tidak Bisa Bagi Mereka
-
Satgas TMMD dan Masyarakat di Pakuku Jaya Lembur Renovasi Masjid
-
Masuk Hari ke-17, TMMD di Pakuku Jaya Tunjukan Perkembangan Signifikan
-
Semangat Satgas TMMD di Pakuku Jaya Terus Dipacu