Kapal Perang RI John Lie Segera Diresmikan di Bitung
Kamis (11/12/2014), di Dermaga Pelabuhan Samudera Bitung nampak terparkir Kapal perang berwarna abu-abu.
Penulis: Christian_Wayongkere | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, BITUNG - Kamis (11/12/2014), di Dermaga Pelabuhan Samudera Bitung nampak terparkir Kapal perang berwarna abu-abu, kapal tersebut adalah KRI John Lie yang akan diresmikan pada Sabtu (13/12/2014). Kapal dengan nomor lambung 358 lego jangkar di Pelabuhan Samudera Bitung sekitar pukul 11 siang, tak berselang lama dilakukan geladi resik dari Polairud Polda Sulut, Marinir Bitung dan TNI AL.
"Geladi ini dilakukan untuk mengetahui posisi berdiri setiap personel pada saat pelaksanaan peresmian nanti," ujar seorang anggota TNI AL.
Selanjutnya, kapal yang diambil dari nama seorang pahlawan Nasional asal Provinsi Sulawesi Utara nampak dikerumuni oleh sejumlah awak yang berseragam merah dan biru menggunakan helm warna Bitung.
Mereka nampak melakukan pengecetan dibeberapa bagian kapal, membersihkan kapal hingga senja tiba. (tribunmanado/christian wayongkere)
Ikuti berita-berita terbaru di tribunmanado.co.id yang senantiasa menyajikan secara lengkap berita-berita nasional, olah raga maupun berita-berita Manado online.